Fungsi dan Manfaat Komputasi Awan
Assalamualaikum para bloger,
Dari penjelasan tentang cloud computing di postingan saya sebelumnya, sekarang saya akan membahas fungsi dan manfaat jika kita menggunakan konsep komputasi awan.
Fungsi Cloud Computing itu sendiri, yaitu :
- Mempermudah proses komputasi yang semula berat untuk menjalankan aplikasi yang dibutuhkan.
- Mempersingkat waktu penginstallan paket perangkat lunak untuk setiap komputer, kita hanya melakukan installasi operating system pada satu aplikasi.
- Penghematan biaya akan pembelian inventaris seperti infrastruktur, hardisk, dll.
ada banyak manfaat yang bisa kita ambil dari cloud computing, yaitu :
- Skalabilitas, yaitu dengan cloud computing kita bisa menambah kapasitas penyimpanan data kita tanpa harus membeli peralatan tambahan, misalnya hardisk dll. Kita cukup menambah kapasitas yang disediakan oleh penyedia layanan cloud computing.
- Aksesibilitas, yaitu kita bisa mengakses data kapanpun dan dimanapun kita berada, asal kita terkoneksi dengan internet, sehingga memudahkan kita mengakses data disaat yang penting.
- Keamanan, yaitu data kita bisa terjamin keamanan nya oleh penyedia layanan cloud computing, sehingga bagi perusahaan yang berbasis IT, data bisa disimpan secara aman di penyedia cloud computing. Itu juga mengurangi biaya yang diperlukan untuk mengamankan data perusahaan.
- Kreasi, yaitu para user bisa melakukan/mengembangkan kreasi atau project mereka tanpa harus mengirimkan project mereka secara langsung ke perusahaan, tapi user bisa mengirimkan nya lewat penyedia layanan cloud computing.
- Kecemasan, ketika terjadi bencana alam data milik kita tersimpan aman di cloud meskipun hardisk atau gadget kita rusak
sumber:
Wikipedia. 29 April 2018. Pukul 16.00 WIB.
https://id.wikipedia.org/wiki/Komputasi_awan
Fersisilia Anggi. 29 April 2018. Pukul 16.10 WIB.
http://pusatteknologi.com/pengertian-manfaat-cara-kerja-dan-contoh-cloud-computing.html
Komentar
Posting Komentar